Berita

5 Drama Korea Terbaru Paling Menarik dengan Rating Tinggi

Kesuksesan suatu drama korea salah satunya diukur dari perolehan rating yang didapat. Di tahun 2022 ini, ada banyak drama korea terbaru yang memiliki rating tinggi karena menyajikan alur cerita seru, sehingga banyak penonton yang menyukainya.

Hingga saat ini, drama korea berhasil memikat banyak orang di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Pasalnya, drama dari Korea Selatan menyajikan alur cerita unik serta genre menarik yang tak pernah membosankan.

Bagi Anda yang penasaran drama korea terbaru apa saja yang memiliki rating tertinggi, maka bisa simak informasinya berikut ini.

List Drakor Terbaru Yang Layak Buat Ditonton

Meskipun tergolong baru, beberapa drama Korea ini berhasil mendapatkan rating tertinggi di kalangan penonton, yaitu:

Alchemy of Souls

Alchemy of Souls
Alchemy of Souls

Drama Alchemy of Souls dibintangi oleh Jung So Min dan Lee Jae Wook berhasil mendatangkan rating tinggi, yaitu sebesar 6,6% di episode yang tayang pada Minggu, 3 Juli 2022 lalu.

Drama ini bercerita tentang Mu Deok (Jung So Min) yang mengalami kerasukan oleh jiwa seorang pembunuh bayaran bernama Nak Soo (Go Yoon Jung). Tetapi, jiwa pembunuh bayaran itu malah terjebak dalam tubuh Mu Deok yang lemah.

Akhirnya, Mu Deok pun menyamar sebagai pelayan seorang tuan muda bernama Jang Wook (Lee Jae Wook), kemudian mengajarinya cara bertarung.

Cafe Minamdang

Cafe Minamdang
Cafe Minamdang

Pada episode perdananya, Cafe Minamdang berhasil meraih rating tinggi, yaitu 5,7%.

Drakor ini berkisah tentang seorang dukun bernama Nam Han Joon (Seo In Guk) yang pernah menjadi seorang profiler kriminal. Saat itu, dirinya dihukum karena telah merusak barang bukti penting. Sehingga, Nam Han Joon pun mulai beralih profesinya dan populer pada bisnis yang ia geluti, yaitu menjadi dukun.

Dibalik perannya yang seakan mampu menebak semua hal, dukun palsu ini nyatanya telah dibantu oleh sang adik perempuan bernama Nam Hye Joon (Kang Mina). Tugas adiknya adalah melakukan background checking sampai meretas kamera CCTV para kliennya.

Tak hanya itu saja, dukun Nam pun dibantu oleh beberapa rekan lainnya yang bertugas sesuai bidang masing-masing.

Eve

Eve
Eve

Walaupun banyak menuai kontroversi dan kritik karena menayangkan beberapa adegan dewasa, nyatanya rating yang didapatkan oleh drama Eve pun terbilang tinggi.

Penampilan Seo Ye Ji berhasil membuat penonton terpukau melalui aksi balas dendam serta perselingkuhan yang ia lakukan. Hal inilah yang membuat Eve mendapatkan rating 4,1% pada episode 9.

Sinopsis drama Eve bercerita tentang balas dendam Lee Ra El (Seo Ye Ji) atas kematian orangtuanya. Dirinya menggugat cerai konglomerat Kang Yoon Gyeom (Park Byeong Eun) dengan tuntutan sebesar 2 milyar won, sehingga menghebohkan seantero Korea saat itu.

Jinxed at First

Jinxed at First
Jinxed at First

Serial drakor romantis komedi ini berhasil meraih rating 4,4% pada episode enam menurut perhitungan dari AGB Nielsen Seoul.

Drama Jinxed at First akan mengikuti kisah cinta antara Gong Soo Kwang (Na In Woo), seorang pria miskin yang selalu bernasib sial dengan Lee Seul Bi (Seohyun SNSD), wanita yang memiliki kemampuan untuk melihat masa depan.

Doctor Lawyer

Doctor Lawyer
Doctor Lawyer

Doctor Lawyer merupakan drakor terbaru 2022 yang dibintangi oleh Seo Ji Sub dan berhasil meraih rating 6,3% saat penayangan episode barunya.

Serial Doctor Lawyer ini menggabungkan antara unsur medis dan hukum yang bercerita tentang Han Yi Han (Seo Ji Sub), seorang ahli bedah elit. Dirinya merupakan lulusan sekolah kedokteran terbaik yang ada di Korea Selatan serta berspesialisasi pada dua departemen, yaitu bedah umum dan bedah kardiotoraks.

Masalah terjadi saat proses operasi yang dilakukan oleh dirinya membuat pasien meninggal, padahal Han Yi Han sangat percaya kalau operasinya bisa berhasil. Sejak saat itulah, lisensi medisnya dicabut dan ia pun bekerja sebagai pengacara yang memiliki spesialis pada litigasi medis.

Itulah 5 drama korea terbaru oleh staincurup.ac.id yang bisa Anda tonton pada tahun 2022 dengan rating tinggi. Beberapa drama di atas masih on going, sehingga Anda bisa mengikuti alur ceritanya setiap minggu.

Back to top button
error: Content is protected !!