Tutorial

Cara Menentukan Bilangan Prima dan Sejarahnya

Bilangan prima termasuk ke dalam salah satu jenis bilangan yang terdapat dalam ilmu matematika. Sebelumnya, Anda pasti sudah pernah mendengar tentang bilangan prima, bukan?

Mengutip dari Rumah Belajar Kemdikbud, bilangan prima merupakan bilangan yang hanya memiliki dua faktor, yaitu bilangan 1 serta bilangan itu sendiri.

Bagi Anda yang masih bingung terkait bilangan ini, maka bisa simak ulasan lengkapnya di bawah ini.

Cara Menentukan Bilangan Prima yang Mudah Dipahami

Cara menentukan bilangan prima sebenarnya bisa Anda lakukan dengan cara sederhana. Anda hanya perlu mengetahui faktor-faktor yang terdapat pada bilangan itu terlebih dahulu. Sementara itu, faktor bilangan merupakan suatu bilangan yang bisa habis dengan cara membagi bilangan itu sendiri.

Berikut ini merupakan cara menentukan bilangan prima yang bisa Anda pahami melalui contoh soal, yaitu:

Jika Anda mendapatkan contoh soal untuk menentukan faktor bilangan dari 4, maka bisa gunakan cara berikut.

  • Anda dapat memilih angka 1 dan menentukan apakah angka 1 bisa habis membagi bilangan 4 atau tidak. Dikarenakan angka 1 bisa membagi habis, maka 1 termasuk faktor bilangan dari 4.
  • Kemudian, Anda bisa menggunakan angka berikutnya, yaitu 2.
  • Tentukan apakah angka 2 bisa membagi habis angka 4 atau tidak. Jika bisa, maka dapat dipastikan bahwa 2 merupakan faktor bilangan 4.
  • Selanjutnya, apakah angka 3 bisa digunakan untuk membagi habis angka 4? Tentu saja, angka 3 tidak bisa membagi habis angka 4 karena hasilnya tidak bulat. Dengan kata lain, angka 3 bukan termasuk faktor bilangan 4.
  • Lalu, apakah angka 4 bisa membagi habis bilangan 4? Jawabannya adalah bisa, sehingga 4 merupakan faktor dari bilangan 4.
  • Terakhir, Anda dapat menyimpulkan bahwa faktor bilangan dari 4, yaitu 1, 2 dan 4.

Jika sudah mengetahui faktor bilangan 4, Anda tinggal menentukan apakah bilangan 4 termasuk dalam kategori bilangan prima?

Apabila dilihat dari jumlah faktor yang dimilikinya, angka 4 tidak termasuk dalam bilangan prima, karena memiliki tiga faktor bilangan. Sementara bilangan prima hanya memiliki dua faktor bilangan saja.

Bagaimana, mudah sekali kan menentukan bilangan prima tersebut?

Tabel Bilangan Prima 1 Sampai 100

Berikut ini merupakan tabel bilangan prima dari 1 hingga 100 yang bisa Anda ketahui, yaitu:

Tabel Bilangan Prima 1 Sampai 100
Tabel Bilangan Prima 1 Sampai 100

Sejarah Singkat Kemunculan Bilangan Prima

Menurut sebuah penemuan catatan, bilangan ini sudah ada sekitar 300 tahun sebelum masehi (SM). Bilangan prima pertama kali ditemukan oleh seorang Matematikawab Yunani, yaitu Euclid dari Alexandria. Saat itu, Euclid mengatakan bahwa bilangan ini tidak memiliki batas.

100 tahun kemudian, tepatnya 200 SM, Eratosthenes yang merupakan seorang matematikawan asal Kirene mulai membuat saringan dengan tujuan untuk menemukan bilangan prima tersebut. Caranya dengan memisahkan bilangan yang bukan prima dengan rentang bilangan tertentu, supaya bisa menemukan bilangan prima.

Menariknya, studi terkait perkembangan bilangan ini terus berlanjut hingga zaman digitalisasi. Pasalnya, bilangan prima memiliki kegunaan dalam kriptografi sebagai pengirim pesan rahasia. Hal ini dikutip dari sebuah artikel bertajuk ‘Apa Kegunaan Bilangan Prima?’ yang merupakan milik dari seorang matematikawan asal ITB.

Kriptografi ini akan digunakan setiap kali Anda diminta untuk mengisi PIN atau kata sandi ketika ingin bertransaksi di ATM. Bisa dibilang, bilangan prima ini bisa menjadi pembangun sistem kriptografi yang membuat pesan atau password Anda menjadi aman.

Itulah informasi oleh staincurup.ac.id seputar cara menentukan bilangan prima beserta sejarah singkatnya. Kini, Anda sudah tahu mengenai bilangan ini dan ternyata tidak sesulit yang dibayangkan sebelumnya, bukan?

Back to top button
error: Content is protected !!